Bapak Kepala Desa dan Sekretaris Desa Wanamulya menunggu antrian Vaksinasi Covid-19.

Wanamulya On-Line – Kamis (25/2) Pemerintah Desa Wanamulya sebagai salah satu unsur pelayanan publik melaksanakan vaksinasi Covid-19 sesuai dengan program yang telah dicanangkan oleh Pemerintah. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 10.30 WIB sampai dengan selesai di Puskesmas Kebondalem, Pemalang. Pemerintah telah menjadwalkan beberapa komponen penting pelayananan masyarakat termasuk Pemerintah Desa Wanamulya untuk melakukan vaksin Covid-19 dan mendapatkan Sertifikat Vaksin Covid-19 supaya lebih memudahkan dalam kegiatan pelayanan masyarakat kedepannya.
Kepala Desa Wanamulya Bapak Ribut Triyono mangatakan, “Vaksinasi ini dirasa sangat membantu Pemdes untuk lebih mempermudah aktivitas pelayanan kepada warga masyarakat kedepannya, dengan selalu melaksanakan protokol kesehatan yang sudah berjalan. Dengan vaksinasi ini Perangkat Desa menjadi semangat dan tidak was-was atau khawatir terpapar Covid-19 melakukan kegiatan penanggulangan penyebaran Covid-19 yang bersentuhan langsung dengan masyarakat yang terpapar virus Covid-19. “Mengingat pentingnya selalu sehat dari berbagai aspek, hal ini menjadi salah satu solusi dalam memerangi keterjangkitan dan mengurangi angka kematian akibat wabah penyakit virus Covid-19. Pemerintah Desa Wanamulya melaksanakan vaksinasi Covid-19 tersebut berbarengan dengan team BPBD dan Damkar Kab. Pemalang dengan lancar tanpa kendala. (red. AdminDesaWanamulya)

Pemerintah Desa Wanamulya menunggu antrian Vaksinasi Covid-19.

Facebook Comments

Leave a Reply